Sunday, February 13, 2011

BAPTISAN atau KEPENUHAN ROH DAN BAHASA LIDAH KISAH PARA RASUL 1:5


Pada hari Pentakosta, Roh Kudus dicurahkan kepada 120 orang murid Tuhan. Roh Kudus sudah ada dalam PL, tetapi cara kepenuhannya berbeda dengan dalam PB. Perbedaan  yang dalam PB ialah adanya baptisan Roh Kudus dan berkata kata dalam berbagai bahasa yang merupakan salah satu tanda baptisan/kepenuhan Roh Kudus. Kisah Para Rasul 2:1-4
BAPTISAN ROH KUDUS ATAU KEPENUHAN ROH KUDUS.
Nyata sekali ada baptisan Roh Kudus, bukan hanya baptisan air Matius 3:11; Yohanes 1:33; Kisah Para Rasul 1:5. Jadi ini merupakan 2 pengalaman yang harus diterima oleh setiap orang Kristen. Justru baptisan Roh Kudus ini adalah tanda khas pelayanan Tuhan Yesus bagi kita. Dari Kisah Para Rasul 1:5 ini jelas sekali dinyatakan bahwa itulah pengalaman murid murid dikamar loteng Yerusalem Kisah Para Rasul 2:1-4. Jadi setiap kita membutuhkan baptisan Roh Kudus ini. Baptisan air dilakukan oleh hamba hamba Tuhan, tetapi baptisan Roh Kudus langsung oleh Tuhan Yesus bagi setiap orang yang percaya kepadaNya, Yohanes 7:38-39. Betapa rugi orang orang yang tidak mau baptisan ini, yang mengubah orang menjadi lain 2Samuel 10:6. Menjadi seperti murid murid yang nyata berbeda sebelum dan sesudah baptis ini.
Mis. murid murid  yang lari waktu Tuhan Yesus ditangkap; Petrus yang menyangkal dengan sumpah, lalu sesudah baptisan Roh Kudus mereka berubah sama sekali. Perh. Kisah Para Rasul 4:19; 5:41. Jadi baptisan ini adalah fasilitas dari Tuhan
Jelaslah bahwa baptisan Roh Kudus itu mutlak diperlukan setiap orang beriman. Mintalah dengan penuh iman dan penyerahan, pasti Tuhan memberi sehingga saudara penuh dan dipimpin oleh Roh Kudus Roma  8:24.
TANDA BAPTISAN/KEPENUHAN ROH KUDUS.
Orang yang dibaptis dalam Roh, tandanya dapat dilihat dan didengar Kisah Para Rasul 2:33; 8:18; 10:45-46. Tanda itu ialah: berkata kata dalam berbagai bahasa, Kisah Para Rasul 2:4; 10:45-46; 19:6. Tanda ini masih berlaku sampai sekarang, sebab Tuhan Yesus dan FirmanNya tidak berubah Ibrani 13:8.
Dahulu dalam PL tanda ini belum ada, baru ada dalam PB sesudah Tuhan Yesus dipermuliakan Yohanes 7:39. Jadi bahasa lidah atau bahasa Roh adalah tanda baptisan Roh Kudus.
Memang ada orang yang berbahasa lidah hidupnya tidak benar ( jangan tersandung dengan ini) mungkin saja seperti Raja Saul yang penuh Roh Kudus tapi jatuh dalam dosa; Musa pernah marah kepada orang Israel dan memukul bukit batu 2 kali sekalipun tidak disuruh Tuhan; Daud yang penuh Roh sewaktu merampas istri orang; jangan meniru Petrus yang berpura pura didepan Paulus Galatia.2:11-14. Roh kudus itu diberi sebagai penolong yang menguatkan dalam kelemahan, bukan tanda rohani yang sempurna. Bukan tanda kedewasaan, tapi menolong kita untuk menjadi dewasa.
FAEDAH BERKATA KATA DALAM BAHASA LIDAH.
1.   Tanda baptisan. (sudah diterangkan)
2.   Mengguatkan iman sendiri. 1Korintus14:4. Sebab itu Paulus mengharapkan semua orang beriman penuh dengan Roh Kudus Efesus 5:16; Galatia 5:16 dan berkata kata dalam bahasa lidah 1Korintus 14:5a. Bahkan ia sendiri berkata kata dengan limpahnya 1Korintus 14:18. Kalau lemah, periksa diri kalau ada dosa berdoalah dan berbahasa lidah beberapa waktu maka akan merasakan kesegaran dan kekuatan. Kalau kita banyak berdoa dalam bahasa Roh, kita akan menjadi kuat dan berani melakukan kehendak Tuhan, lebih lebih dalam memberitakan Firman Tuhan dengan terus terang
3.   Kesukaan dan perhentian dari Roh Kudus. Yohanes 7:38-39. Serta hati kita dibasahi dengan hadiratNya dan penuh sukacita Mazmur 16:11. Kesukaan bertambah lama bertambah limpah seperti dalam   Yehanes 47:4-5, sehingga akhirnya tenggelam dalam kesukaan surga, sekalipun dalam penderitaan dan kesukaran. Cont: Paulus  dalam Kisah Para Rasul 16:25.
4.   Doa yang sempurna. Roma 8:26-27. Roh Kudus menolong kita dengan sepatutnya. Sering kali kita tidak mengerti harus minta apa dalam persoalan kita. Dengan bahasa lidah kita menyerahkan semua pada Roh Kudus yang mengetahui keadaan kita. Roh Kudus yang mendoakan segala yang kita perlukan. Luar Biasa. Ini doa tingkat tinggi yang disediakan bagi kita.
Suatu rahasia 1Korinus14:2. Dalam doa ini ada banyak rahasia yang dikatakan dalam bahasa lidah. Setanpun tidak mengerti. Tentu rahasia ini ada hubungannya dengan pribadi kita, yang membentuk kita dapat mengerti kehendak Allah.
Terimalah baptisan atau kepenuhan Roh Kudus